BATAM (MK.com) – Muhammad Tsaqif Nofriza (20), Mahasiswa Fakultas Teknik Mesin Universitas Politeknik Batam tenggelam di danau Empang yang berada di kawasan komplek Ruko Greenland, Batam Center, Senin sore (25/9/2023)
Kejadian bermula sekitar 16.30 WIB, Dua mahasiswa berenang saat mencoba mengambil kapal yang terbalik di tengah empang. Melihat dua kawannya tenggelam, mahasiswa lain mencoba menolong menggunakan perahu karet. Namun hanya satu orang yang berhasil di selamatkan.
Atas kejadian itu, kepolisian dan Tim Sar mencari keberadaan korban yang tenggelam diseputaran tengah danau dan pinggir danau tersebut menggunakan perahu karet.
Salah seorang mahasiswi poltek menjelaskan, uji coba kapal cepat tak berawak tersebut dilakukan karena karena akan mengikuti kompetisi ditingkat nasional. (*)





Comment