Batam (Mk.com) – Pos Tki Singapura bekerja sama dengan Yuhua CC MAEC dan Kelab Karaoke Murni, serta radio Discovery minang Batam membagikan Sebanyak 273 paket sembako gratis kepada masyarakat umum yang tersebar di wilayah kota Batam yaitu Tanjung Uma, Bengkong dan Tiban pada hari Sabtu (8/3/2025),
Mrs Singapore Malays International 2015 Linda Ma’arof sebagai koordinator para donatur dan juga donatur sembako gratis ini mengatakan, Salah satu bentuk kepedulian terhadap sesama dilakukan dalam memaknai bulan suci Ramadan 1446 H./2025 M, diantaranya melalui kegiatan-kegiatan positif seperti berbagi bahagia dan kasih dengan bentuk menyalurkan bantuan sembako ke masyarakat yang membutuhkan, penyaluran bantuan sembako gratis ini sekaligus merupakan dukungan dan kepedulian kepada masyarakat Batam khususnya yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan 1446 H.
Setiap paket sembako yang diberikan berisi beras 5kg, gula pasir, minyak goreng, tepung, telur, indomie, teh, sirup dan kurma, Penyaluran sembako dilakukan langsung oleh para donatur dari Singapura dan Azwa (announcer) mewakili radio Discovery Minang 87.6 FM.
Pembagian sembako gratis kepada masyarakat Batam di bulan suci Ramadan 1446 Hijriyah diharapkan dapat membantu warga muslim yang sedang menunaikan puasa dan menambah khusuknya dalam beribadah.
Linda Ma’arof selaku koordinator para donatur turut mengapresiasi kolaborasi yang mulia ini. “Kami warga Singapura merasa terhormat dapat berbagi kasih dan bahagia dengan masyarakat Batam, dan kami berharap acara seperti ini dapat terus berlanjut,” ujarnya.(r)






Comment