by

Resmi Dilantik, PWI Kepri dan Batam Siap Gaspol Bangun Dunia Jurnalistik

BATAM (Mk.com) – Momen bersejarah tercipta di Ballroom Planet Holiday Hotel, Batam, Rabu (7/5/2025), saat Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Zulmansyah Sukedang, secara langsung melantik tiga kepengurusan sekaligus: PWI Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), PWI Kota Batam, dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kepri.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, mulai dari perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pejabat Pemerintah Provinsi Kepri, hingga perwakilan organisasi media. Turut hadir pula Ketua Dewan Kehormatan PWI Pusat, Sasongko Tedjo, serta Plt Ketua IKWI Pusat, Indah Kirana.

Dibuka dengan tari persembahan sekapur sirih, suasana semakin semarak dengan penyerahan penghargaan kepada sejumlah tokoh, termasuk Gubernur Kepri yang diwakili oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) Kepri, Hasan.

Pelantikan Pengurus PWI Kepri dilakukan langsung oleh Zulmansyah Sukedang, sementara pelantikan PWI Kota Batam dipimpin Ketua PWI Kepri, Saibansyah Dardani. Plt Ketua IKWI Pusat, Indah Kirana, juga hadir untuk melantik jajaran pengurus IKWI Kepri.

Tak hanya pelantikan, acara ini juga menjadi momentum penting dengan dilaksanakannya penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara PWI dan sejumlah mitra strategis.

Ketua PWI Pusat, Zulmansyah Sukedang, menyebut bahwa pelantikan ini merupakan yang terpanjang sepanjang sejarah PWI.

“Ini pelantikan terpanjang dalam sejarah PWI. Selamat kepada semuanya yang telah dilantik. Mudah-mudahan bisa menjalankan amanah dengan baik,” ujar Zulmansyah dalam sambutannya.

Ia juga menekankan pentingnya etika dalam profesi jurnalistik. Wartawan, menurutnya, punya tanggung jawab besar dalam menjaga kehormatan profesi dan mendukung pembangunan.

“DNA PWI itu adalah pemerintah. Kritik boleh, kalau memang ada penyalahgunaan wewenang. Tapi jangan membunuh karakter. Kita harus tetap patuh pada kode etik jurnalistik dan aturan organisasi,” tegasnya.

Senada dengan itu, Kadiskominfo Kepri, Hasan, menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diberikan dan mengajak insan pers untuk terus bersinergi.

“Selamat kepada seluruh pengurus yang dilantik. Kami di Kepri sangat nyaman bergaul dengan insan media, terutama para senior di PWI. Perbedaan itu biasa, tapi kita harus tetap bersatu untuk membangun Kepri,” ucap Hasan.

Sementara itu, perwakilan dari BP Batam, Ariastuti Sirait, juga memberikan ucapan selamat kepada PWI Batam. Ia berharap kerja sama yang erat bisa terjalin antara BP Batam dan PWI dalam mendukung investasi.

“Media berperan penting menciptakan iklim kondusif untuk investasi. Kami berharap PWI Batam bisa menjadi mitra strategis BP Batam dalam menyampaikan informasi yang membangun,” katanya.

Ketua PWI Kota Batam, Muhammad Kavi Ansari, menutup rangkaian sambutan dengan optimisme tinggi.

“Kita akan melaju lebih cepat. Banyak program akan kami jalankan demi masyarakat, tentunya tetap menjunjung tinggi nilai-nilai jurnalistik. Tunggu kejutan-kejutan dari PWI Batam,” ungkap Kavi dengan semangat.(rd)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed